Cari Blog Ini

Jumat, 14 Juni 2013

RESENSI


a.  Data publikasi
Judul                     : Saatnya membaca E-book
Penulis                 : Sabrina Asril
Penerbit              : http://tekno.kompas.com/read/2010/07/04/15370632/
Tanggal                 :  4 Juli 2010
No. Halaman      :  1 halaman
Tema                     :  Lifestyle

b.  Sinopsis (ringkasan)
Perkembangan teknologi membuat kegiatan membaca kini tak lagi identik dengan buku tebal. Perlahan namun pasti, buku digital atau e-book makin mudah ditemukan dan diakrabi oleh para pecinta buku. Di barat, e-book sudah sangat populer dan mudah ditemukan di Amazon.com dan Apple Store.
"Kita memiliki lebih dari 100.000 judul hasil kerja sama dengan lebih dari 600 penerbit di seluruh dunia yang semuanya memiliki otorisasi DRM," ujar pemilik Papataka.com, An Kaliman, Minggu (4/7/2010), di Jakarta.
Mulai dari fiksi, non-fiksi, hingga buku teks kuliah seperti terbitan McGraw-Hillyang yang harganya sering kali jutaan rupiah juga tersedia disini. "Buku gratis juga bisa didownload di Papataka.com. Itu khusus untuk buku yang DRM-nya sudah kadaluarsa," ucap An saat ditemui di Pesta Buku Jakarta 2010.
Adapun, kecepatan dan kemudahan dalam mendapatkan e-book ini merupakan satu keuntungan e-book. Selain itu, An menerangkan, "Cara download e-book tersebut juga memudahkan orang jadi bisa punya koleksi buku banyak yang ditaruh dalam satu tempat."

c. Keunggulan
Artikel ini patut untuk dibaca karena di artikel ini pembaca mendapatkan pengetahuan untuk dapat mengetahui mutu dan nilai dari sebuah e-book. Bukan hanya mutu dan nilai tapi pembaca juga bisa menentukan garis besar dari isi sebuah e-book. Di artikel ini bisa menumbuhkan minat baca e-book.

d.  Kelemahan
Kekurangan dari artikel ini menurut saya yaitu ruang lingkup penulisan yang sempit. Sebenarnya penulis bisa saja sedikit meluaskan ruang lingkup tulisan agar pembaca menjadi lebih tertarik lagi.

e.  Pendapat akhir
                Karena artikel ini sangat berguna untuk menambah pengetahuan bagi setiap orang yang membacanya,terutama bagi pelajar dan mahasiswa. Maka dari itu saya tertarik untuk membuat resensinya.